Alumni SMP Blambangan Tahun 86 Kembali Berdukacita.
Banyuwangi, Lensabarometer Indonesia – Selamat jalan sahabat, alumni SMP Blambangan Banyuwangi, tahun 1986, turut berbelasungkawa, atas meninggalnya saudara/sahabat, “Asma’i “yang meninggal dunia karena menderita sakit lambung akut selama 5 hari berturut-turut.
BACA JUGA:
PPKM darurat Diperpanjang, Polresta Banyuwangi Bagi – Bagi 50 Paket Sembako
Ia sangat di kenang oleh temen-temen alumni, dikarenakan ia sangat baik dan familiar terhadap siapapun dari segi sosial,
Sehingga semasa hidupnya, ia meninggalkan jejak terhadap orang-orang yang mengenalinya dengan kata lain “kesan/kenangan baik”
Dalam hal tersebut, Royani 67 tahun seorang pensiunan PT Pos Indonesia, selaku kakak almarhum merasa sangat kehilangan sosok adek yang semasa hidupnya mempunyai jiwa sosial yang tinggi dan bahkan selalu nurut terhadap kakaknya,
“Saya merasa kehilangan sosok adek yang penurut dan yang memiliki jiwa sosial yang tinggi terhadap siapapun yang d kenalnya,” kata Royani dengan muka sedih.
Sementara laili 35 tahun,selaku adek perempuan dari almarhum mengatakan, “iya mas, siapa yang tidak merasa terpukul ketika saudara sendiri meninggalkan kita, apa lagi kakak saya ini orangnya baik dan patuh terhadap ajaran agama.”
Lanjut dengan penyampaian haji Bowo selaku ketua grup alumni SMP Blambangan tahun 86, “Saya perwakilan dari temen-temen grup, menyampaikan turut belasungkawa sedalam-dalamnya atas meninggalnya teman kita,
Semoga amal ibadahnya diterima disisi Allah azzawajallah,
dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran. (Ags)